TKB Total adalah nilai keberhasilan penyelesaian kewajiban pembiayaan dalam jangka waktu sampai dengan 90 hari sejak jatuh tempo dibandingkan dengan total nilai penyaluran pembiayaan yang berhasil disalurkan.
TKB90
TKB90 adalah ukuran tingkat keberhasilan Penyelenggara dalam memfasilitasi penyelesaian kewajiban Pendanaan dalam jangka waktu sampai dengan 90 (sembilan puluh) hari kalender terhitung sejak jatuh tempo.
TKB60
TKB60 adalah ukuran tingkat keberhasilan Penyelenggara dalam memfasilitasi penyelesaian kewajiban Pendanaan dalam jangka waktu sampai dengan 60 (enam puluh) hari kalender terhitung sejak jatuh tempo
TKB30
TKB30 adalah ukuran tingkat keberhasilan Penyelenggara dalam memfasilitasi penyelesaian kewajiban Pendanaan dalam jangka waktu sampai dengan 30 (tiga puluh) hari kalender terhitung sejak jatuh tempo
TKB0
TKB0 adalah ukuran tingkat keberhasilan Penyelenggara dalam memfasilitasi penyelesaian kewajiban Pendanaan dalam jangka waktu sampai dengan 0 (nol) hari kalender terhitung sejak jatuh tempo
Dana darurat menjadi salah satu yang harus kita persiapkan untuk berjaga-jaga menghadapi musibah seperti PHK, kebakaran yang menghancurkan harta dan properti, atau wafatnya tulang punggung keluarga.
Jika kita memiliki tabungan dana darurat, kita akan terhindar dari kemungkinan stress serta hutang yang menumpuk akibat tidak adanya sumber penghasilan.
Akan tetapi, bagaimana cara menabung dana darurat? Bagi sebagian orang, menabung dana darurat mungkin bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan.
Di dalam artikel ini, kita akan pelajari lebih lanjut mengenai cara menabung dana darurat, potensi kendala-kendala yang mungkin akan kita hadapi ketika menabung, serta cara mengatasi kendala-kendala tersebut.
Semoga artikel dari blog ALAMI P2P lending syariah ini bermanfaat buat kamu, ya!
Berikut ini adalah lima cara mudah agar kita bisa menyimpan dana darurat buat menghadapi kemungkinan-kemungkinan nggak menyenangkan!
Tentukan target jumlahnya
Yang pertama harus kita tentukan adalah target seberapa banyak dana darurat yang harus dikumpulkan. Dilansir dari Forbes, salah satu patokan yang dapat kita jadikan target besaran dana darurat adalah sebesar kebutuhan hidup selama tiga sampai enam bulan.
Selain kebutuhan pokok seperti makanan atau sewa tempat tinggal, pertimbangkan juga ongkos dan biaya lain seperti transportasi, kebutuhan internet, hingga angsuran.
Buat rekening khusus
Cara menyimpan dana darurat agar tidak tercampur dengan uang untuk kebutuhan pribadi adalah dengan menyiapkan rekening khusus. Buat rekening bank yang hanya diperuntukan sebagai penyimpanan dana darurat.
Perhatikan juga bahwa dana darurat adalah dana yang sifatnya mudah diakses dan dicairkan ketika sangat dibutuhkan. Jadi, jangan simpan dana darurat dengan menginvestasikannya pada instrumen investasi yang sulit dicairkan atau yang akan menimbulkan penalti jika ditarik atau dicairkan sebelum waktu yang ditentukan.
Atur anggaran
Ketika kita sudah memiliki target dana darurat yang ingin kita capai dan seberapa banyak yang bisa kita tabung tiap bulannya, cara menabung dana darurat yang selanjutnya adalah menyusun anggaran agar setiap pemasukan dan pengeluaran dapat teratur dan terencana dengan baik.
Memiliki budget atau anggaran mencegah pemborosan dan membantu kita untuk memantau seberapa banyak yang bisa kita sisihkan. Selain itu, budgeting membantu kita menemukan pos-pos pengeluaran yang bisa dikurangi atau dihilangkan sama sekali untuk memberi lebih banyak porsi untuk tabungan.
Tetapkan pengingat untuk langsung memotong pendapatan
Potong pendapatan bulanan untuk dana darurat sebelum kita membelanjakannya untuk kebutuhan sehari-hari. Agar tidak luput, kita bisa mengatur pengingat di telepon pintar atau gawai lainnya untuk langsung memotong pemasukan ke tabungan dana darurat..
Dengan begitu, kita bisa langsung menggunakan sisa uang yang kita miliki setelah dipotong tabungan dana darurat untuk kebutuhan sehari-hari.
Mulai dengan jumlah kecil
Mencapai target dana darurat mungkin terlihat susah dan cukup bikin kewalahan. Dilansir dari Sunny Day Fund, salah satu cara untuk mengatur dana darurat adalah kita bisa mulai dengan tabungan yang kecil. Bahkan seandainya kita hanya bisa memulai dengan menabung Rp100.000 tiap tanggal gajian, itu tetap lebih baik daripada tidak punya persiapan dana darurat sama sekali.
Seiring kita semakin handal dalam mengatur pengeluaran dan semakin naiknya progress karir yang membuka peluang untuk lebih banyak penghasilan, kita bisa mulai menabung lebih banyak agar kesempatan mencapai target akan semakin terbuka lebar.
Cari sumber cuan tambahan
Jika memang kita tidak bisa mengandalkan gaji untuk menabung, mungkin kita harus mempertimbangkan untuk mencari sumber cuan atau pendapatan tambahan.
Kita bisa memanfaatkan hobi yang kita miliki untuk jadi sumber penghasilan. Dengan menjadikan hobi sebagai ladang bisnis, kita akan lebih enjoy dan bersemangatdalam menjalani bisnis tersebut.
Selain itu, kita bisa juga mencari sumber penghasilan tambahan dengan turut mendanai proyek-proyek bisnis lewat ALAMI P2P lending syariah. Dapatkan imbal hasil sesuai prinsip-prinsip syariah dengan mendanai proyek UMKM di Indonesia.
Yuk produktifkan asetmu dengan unduh aplikasi ALAMI P2P lending syariah!
Halangan ketika mengumpulkan dana darurat dan cara mengatasinya
Seringkali, ketika kita sudah berniat untuk menabung dana darurat, ada saja halangan-halangan yang menghadang. Apa saja halangan-halangan ini dan bagaimana kita bisa mengatasinya?
Pengeluaran tak terduga
Ketika kita belum mencapai target dana darurat yang kita harapkan, terkadang kita dihadapkan dengan masalah atau musibah tak terduga yang memaksa kita memakai dana darurat sebelum waktunya, seperti masuk rumah sakit, kendaraan rusak, atau kehilangan gawai dan harus membeli baru
Jika memang hal ini tidak bisa dihindari atau disiasati dengan cara lain, maka menggunakan dana darurat sebelum waktunya bisa dibenarkan. Walaupun, sebisa mungkin kita harus segera mengisi tabungan itu kembali begitu kita punya kesempatan.
Tidak disiplin mengelola uang
Ketidakdisiplinan dalam mengelola uang yang kita miliki tidak hanya menghalangi kita untuk menabung dana darurat, tapi juga bisa menimbulkan masalah akibat overspending atau terlalu banyak menghabiskan uang.
Untuk mengatasi masalah ini, tiap kali kita hendak berbelanja barang-barang yang bukan kebutuhan urgen, beri waktu beberapa hari untuk berpikir apakah kita benar-benar membutuhkan barang tersebut atau tidak. Dengan begitu, kita akan melatih kemampuan mengendalikan keinginan agar tidak kalap ketika menggunakan uang.
Hilangnya motivasi
Ketika kita sudah kehilangan motivasi dan semangat di tengah jalan, maka cita-cita kita merencanakan dana darurat akan kandas. Mungkin kita akan lebih memilih menabung untuk hal-hal yang memberikan kita rasa senang sesaat seperti tiket konser atau liburan.
Jika motivasi untuk menabung dana darurat sudah mengendur, kita mungkin bisa coba memvisualisasikan situasi seandainya kita bisa mencapai target keuangan kita. Selain itu, kita juga bisa mencari motivasi eksternal dengan membaca artikel atau menonton video tentang pentingnya dana darurat.
Produktifkan asetmu untuk tambah sumber penghasilan
Ada banyak cara menabung dana darurat yang praktis dan mudah, mulai dari menabung dengan nominal kecil, memotong penghasilan secara langsung, mengatur anggaran dengan cermat, hingga menambah sumber penghasilan. Semua usaha ini mungkin tidak langsung mendatangkan manfaat yang terlihat, namun akan sangat membantu keadaan finansial kita ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Untuk menambah tabungan dana darurat, kamu bisa menambah penghasilan lewat pendanaan dari ALAMI P2P lendingsyariah. Produktifkan asetmu dengan mendanai UMKM dalam ekosistem halal di Indonesia
Download ALAMI P2P lending syariah dengan klik tombol di bawah ini!
Berdasarkan terbitnya kebijakan pajak pada PMK 136/2023 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 112/PMK.03/2022 Tentang Nomor Pokok Wajib Pajak bagi Wajib Pajak Orang Pribadi, Wajib Pajak Badan, dan Wajib...
Yay, kini ALAMI Android Mobile App sudah punya beberapa fitur terbaru! Fitur terbaru ini nantinya bisa memudahkan kamu dalam melakukan proses chip in, hingga mengetahui portofolio apa saja yang sudah...
Situs keuangan boleh mendefinisikan kemerdekaan finansial dari kacamata mereka, tapi apa arti kemerdekaan finansial seorang Muslim? Arti kemerdekaan finansial seorang Muslim yang sesungguhnya adalah ketika kita bisa melaksanakan semua kewajiban...
“Kebanyakan pasangan sebenarnya tidak butuh konselor pernikahan, tapi butuh penasihat keuangan,” begitu keyakinan dari David Bach, penulis lebih dari 10 buku keuangan (beberapa termasuk dalam New York Times Bestseller List)...
Bagaimana sikap istri ketika bisnis suami mengalami penurunan dan tabungan keluarga harus terkuras habis? Apa sebenarnya peranan seorang istri dalam mengatur keuangan keluarga? Prinsip apa saja yang membuat seorang istri...
Bagi pengguna layanan fintech, kenyamanan yang didapatkan saat melakukan transaksi investasi online sangat penting. Aspek user experience sangat perlu diperhatikan. Bagaimana ALAMI memberikan kenyamanan transaksi investasi syariah online untuk penggunanya?...